Persaingan moda transportasi di Indonesia makin maju dan canggih tentunya, pada lini kendaraan roda 4 mobil juga tak kalah bersaing. Ditahun ini terhitung sudah 2 perusahaan besar meluncurkan mobil listrik yang siap dipasarkan di Indonesia. Wuling, Produsen asal China yang sudah tidak asing lagi dikalangan pecinta otomotif kini ikut unjuk diri dan siap bersaing guna memajukan moda transportasi Indonesia dengan mengeluarkan mobil listrik terbarunya. Wuling EV secara resmi dipublikasikan pada acara ‘Pre-Launch Wuling EV First Appearance’ yang diadakan di Central Park Mall pada tanggal 1 Juni 2022. Acara ini berlangsung 1-5 Juni 2022 dengan hari pertama dihadiri Direksi PT SGMW, tamu undangan dan tak lupa pengunjung Mall.
Wuling EV hadir menarik banyak mata dengan desain unik dan compact, rencananya akan diproduksi secara lokal di fasilitas pabrik Wuling di Cikarang, Jawa Barat. Terkait harga Wuling EV di Indonesia, pihak produsen menjanjikan harga terbaik dengan tetap memacu kualitas sisi produk, eksteriornya yang futuristik dan akan memiliki fitur canggih. Sebagai pilihan, varian warna Wuling EV yang ditampilkan saat pre-launching diantaranya putih, hijau, pink muda, dan biru.
Mobil listrik ini diduga akan diluncurkan di pameran khusus mobil listrik pada Juli 2022 yang digagas Persatuan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) atau GIIAS mulai 1-21 Agustus 2022 sebelum menjadi kendaraan listriknya dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 sebagai official car partner.