Usung Desain dan Teknologi Revolusioner, Hyundai IONIQ 9 Sukses Raih Gelar German Premium Car of the Year 2026

Hyundai IONIQ 9 - Germany's Premium Car of the Year

Hyundai IONIQ 9 menegaskan posisinya sebagai SUV all-electric yang revolusioner dengan kesuksesannya meraih gelar German Premium Car of the Year 2026. Pencapaian ini menjadi penghargaan keempat bagi IONIQ 9 selama 2025. Sebelumnya, IONIQ 9 berhasil terpilih sebagai Best Seven-Seat EV dalam TopGear.com Electric Awards 2025 serta mendapat apresiasi desain tertinggi di ajang Red Dot Award 2025 dan iF Design Awards 2025. 

Baca Juga : Tips Merawat Mobil yang Digunakan untuk Jualan Makanan

Terpilihnya IONIQ 9 sebagai German Premium Car of the Year 2026 didasari pada keunggulan eksterior, interior, dan teknologi. IONIQ 9 berhasil memukau dewan juri yang beranggotakan 40 jurnalis otomotif independen berpengalaman berkat desain eksterior yang elegan, interior yang nyaman dan terpersonalisasi, serta teknologi fast charging yang inovatif. 

Gelar German Premium Car of the Year 2026 terasa semakin istimewa karena penghargaan tersebut diraih hanya dalam waktu tiga bulan setelah IONIQ 9 meluncur di Jerman. Pencapaian ini mencerminkan antusiasme yang luar biasa terhadap IONIQ 9 sekaligus tingkat kepercayaan konsumen yang tinggi pada kualitas dan inovasi Hyundai. 

Sederet prestasi di 2025 menunjukkan keunggulan IONIQ 9 dalam menetapkan standar baru di segmen SUV all-electric premium, khususnya dari segi desain dan teknologi. Desain eksterior IONIQ 9 memadukan optimalisasi aerodinamika yang inovatif dengan profil yang futuristis. Lalu, interior IONIQ 9 menawarkan kenyamanan maksimal seperti berada di lounge, lengkap dengan konfigurasi tiga baris dan bagasi yang lapang untuk mendukung berbagai kebutuhan mobilitas. 

Kemudian, IONIQ 9 juga dirancang dengan arsitektur E-GMP canggih dari Hyundai yang telah mendapat sambutan positif di model-model EV lainnya seperti IONIQ 5. Pengguna pun bisa cas baterai IONIQ 9 dari 10% ke 80% hanya dalam waktu 24 menit berkat dukungan fast-charging 800V. Tak ketinggalan, IONIQ 9 juga menawarkan berbagai fungsi digital canggih seperti pengenalan suara berbasis AI berkat kehadiran Connected Car Navigation Cockpit (ccNC) generasi terbaru. 

Pencapaian IONIQ 9 membuktikan kemampuan Hyundai dalam menghadirkan model-model EV yang diakui dunia. Bagi konsumen Indonesia yang mempertimbangkan untuk pakai mobil listrik, lini EV Hyundai siap memberikan rasa percaya diri dan peace of mind berkat pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan memuaskan. Saat ini, lini EV Hyundai di Indonesia terdiri dari IONIQ 6, IONIQ 5, IONIQ 5N, dan all-new KONA Electric.

Share this Article

Related Posts

403 Forbidden

403

Forbidden

Access to this resource on the server is denied!


Proudly powered by LiteSpeed Web Server

Please be advised that LiteSpeed Technologies Inc. is not a web hosting company and, as such, has no control over content found on this site.